Saturday, March 23, 2024

Selalu Ada Alasan Indah Balik Kepada NYA

Manusia memiliki jiwa yang di setting mampu meninggalkan perkara kemaksiatan dan dosa.
Ramadan kita mampu tinggalkan hal² yang diharamkan saat Ramadan bahkan juga yang halal saat di luar ramadhan, siang hari menahan hal² yang membatalkan puasa.

Terkadang meninggalkan dosa lebih utama dan istimewa, jujur pada keimanan menjadi pelopor. dibandingkan melakukan ketaatan yang mungkin pada dasarnya bisa dilakukan semua orang




Nabi Yusuf di uji Allah bukan saat di buang di sumur, atau saat dipenjara. Nabi Yusuf digoda istri pembesar untuk berzina, namun Yusuf bertahan .
Untuk menggapai ridho Allah dengan meninggalkan dosa dan maksiat.
Ketika kran air tersumbat karena ada jamur²/kotoran. Jika dibersihkan maka lancar. Sama kehidupan kita jika kita bersihkan kotoran ²/dosa² diri akan memperlancar kehidupan kita.

Meninggalkan dosa mendatangkan profit luar biasa.

Sulaiman bin Daud
Sulaiman punya 20rbbkuda gagah "assofiyatul jiyad" dengan postur istimewa . Suatu hari Nabi Sulaiman memandangi terus sampai dari keliatan mentari bersinar sampai tenggelam. Baru sadar belum shalat ashar. Beliau kecewa dengan dirinya, gara² kuda itu tertinggal sholat ashar.
Allah meminta kembalikan kuda²itu kepada Allah.
Nabi Sulaiman menyembelih 20rb kuda sebagai akad kembali kepada Allah supaya tak terlalaikan.
Allah ganti kehilangan nabi Sulaiman. Allah karuniakan angin untuk nabi Sulaiman yang memperpendek usia perjalanannya.

"Allah jika sudah disertakan, maka Allah tidak akan menyia-nyiakan "

Abu Bakar Al Misky
Rupawan yang hendak dijebak karena ada perempuan yang menyukai, lalu pintu dikunci . Perempuan tsb juga rupawan
"Mari kita menikmati perzinaan "
Abu bakar berusaha untuk keluar namun tidak bisa.
"Jika kamu berusaha keluar, aku akan teriak Sehingga warga akan menuduh mu "

Abu Bakar pasrah, namun tiba² ada ide
"Sebelum melakukan, bolehkah aku mandi"
Abu bakar saking jijiknya perzinahan, masuk ke kamar mandi berusaha mengambil kotoran2 yg ada dikamar mandi dan melumuri seluruh tubuhnya dengan kotoran.
Allah angkat rasa jijik terhadap kotoran karena kebersihan hati.
Keluar dari kamar mandi, perempuan tersebut muntah dan marah, hingga akhirnya dibuka pintu dan diusir keluar.
Abu bakar pulang dan membersihkan diri, hingga istirahat karena lelah.
Bangun tidur, dia mencium bau wangi diibaratkan wangi kesturi. Saat ke masjid pun orang² bertanya minyak wangi yang dipakai abu bakar padahal tidak pakai minyak wangi.
Harum sampai meninggal. Allah karuniakan wewangian pada tubuhnya yang sempat ditutupi kotoran karena takut perzinahan

Qadi AbubBakr
Dalam kondisi kelaparan, beliau menemukan kantong berisi kalung mahal. Namun dia tau itu bukan hak nya, maka dia mengumumkan penemuan tersebut.
Akhirnya ada orang tua yang mengakui dengan segala ciri²nya.
Karena senang ketemu, mau dikasih hadiah. Tapi Qadi AbubBakr menolak meski sedang lapar karena tidak ada hadiah untuk kewajiban.

Hari berganti hari, beliau naik kapal, tiba² ada badai dan terombang ambing, kapal karam terdampar di pulau.
Qadi AbubBakr selamat dan tinggal di pulau terdampar itu . Dan warga kampung tsb membutuhkan qadi abu bakar untuk mengajarkan anak dan warga dikampung tsb. Dan dinikahkan dengan seorang perempuan yatim piatu. Ketika selesai akad. Ketemu istrinya dan ternyata istrinya memakai kalung yang sangat indah yang sangat dikenal oleh Qadi AbubBakr.
Istri nya berkata "kalung ini aku wariskan dari orang tuaku, yang menceritakan bahwa kalung itu sempat hilang waktu orang tua ku membawa ke Mekkah, dan ditemukan seorang pemuda yang pergi begitu saja tanpa mau menerima hadiah/imbalan dari bapak ku. Dan bapak ku sudah meninggal dunia dan berdoa semoga kalung ini akan menemui orang yang pernah berbuat baik pada kalung ini.
Qadi AbubBakr bertakbir "Allahu Akbar, saya lah yang menemukan kalung ini dan memberikan kepada bapakmu"
Istri nya kaget. MasyaAllah diatur Allah yang mengatur bagaimana takdir mempertemukan dengan kalung hingga berhadiah seorang putri cantik Sholihah

Ibnu Umar
Suatu waktu ada penggembala kambing dan diajak makan, namun dia bilang "maaf saya puasa"
Ibnu Umar "cuaca sedang terik, ayo batal kan puasamu"
Maaf saya ingin memanfaatkan waktu secara maksimal untuk Allah
Ibnu Umar takjub dan mengajak ngobrol "gimana beberapa kambing saya beli dan uang buat Kamu
Saya tidak bisa menjual bagaimana jika pemilik ini tahu. Jika pemilik ini tidak sadar aku menjual kambing²nya, maka  dimanakah Allah dan diulang² berkali² "dimanakah Allah "?

Akhirnya Ibnu Umar memerdekakan penggembala kambing itu dan memberikan hadiah kambing.

Day 13
Ust. Oemar Mita


No comments:

Post a Comment

Rahmat Allah Itu Nyata Dan Hati Yang Takut Ketika Ramadhan Berlalu

  Eps.29&Eps.30 Imam Ibnu Qayyim Berbahagialah ketika mengetahui kadar dirinya. Kalau lah masuk neraka dia tahu karena kesalahannya K...